Pos Terakhir
Loading...

Profil MAN Tulungagung 1 : Dekat Pasar Sapi Tapi Berjuta Prestasi !



MAN 1 Tulungagagung
Gedung MAN Tulungagung 1 tampak dari depan

MANSA NEWS - Madrasah Aliyah Negeri Tulungagung 1 merupakan salah satu sekolah yang berada dibawah naungan Kementerian Agama. Ditinjau dari segi historis (sejarah), madrasah ini dulunya adalah IAIN Sunan Ampel Tulungagung. Sejak 1978 berubah menjadi MAN Tulungagung. Untuk mempermudah dalam penyebutannya, sekolah ini mempunyai julukan "MANTASA GREEN". Julukan tersebut sebenarnya merupakan akronim (kepanjangan) dari MAN Tulungagung 1 - Great, Religius, Educative, Elegant, and Natural.


Tidak jauh dari Dinas Pendidikan Kabupaten Tulungagung, Madrasah Aliyah Negeri Tulungagung 1 berdiri megah di selatan jalan. Lebih tepatnya berada disebelah barat Pasar Sapi (Pasar Hewan Kabupaten Tulungagung). Jadi tidak heran jika banyak dijumpai beberapa mobil pengangkut sapi berlalu lalang di depan sekolah kami. Bau-bau sapi juga terkadang tercium samar ketika hari pasar. Walaupun demikian baunya tidak sampai masuk ke kelas, sehingga tidak menanggu proses pembelajaran.

Banyak kesan negatif dari kebanyak orang tentang sekolah kami. Mulai dari lokasinya yang berdekatan dengan pasar sapi, gedungnya kecil hingga gedung yang kurang terawat. Padahal belum melihat amazing nya. Selama ini masyarakat kebanyak hanya menilai dari luar. Bukan bermaksud sombong, tapi alangkah butanya kita jika mengetahui hal buruknya tapi tidak bisa melihat hal baiknya, termasuk dalam prestasi siswanya.


Juara LKTI 2015
Juara 1 LKTI Nasional 2015 di Universitas Airlangga

Mari kita ungkap beberapa kelebihan MAN Tulungagung 1. Dari segi fasilitas MANTASA GREEN masih yang terbaik. Semua kelas sudah memiliki LCD Proyektor. Belum tentu sekolah negeri lain memiliki fasilitas yang sama. Belum lagi akses internet yang mudah dengan berbagai wifi yang tersedia. Dan yang tidak dimiliki sekolah lain di Tulungagung adalah Laboratorium Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS). Inilah yang menjadi unggulan sekolah kami dibandingkan sekolah lainya.

Dilihat dari prestasi, sekolah kami gudangnya. Beberapa kompetesi tingkat regional dan nasional menjadi langganan juara. Mulai dari Drumband yang berulang kali Juara Umum, Pramuka yang langganan juara umum hingga Karya Ilmiah Remaja (KIR) yang sudah puluhan kali menjuarai event Kabupaten, Jawa Timur hingga Nasional. Itulah merupakan bagian kecil kemilau emas prestasi MAN Tulungagung 1.


Saya sebagai seorang siswa dan bagian keluarga besar MAN Tulungagung 1 merasa bangga dengan semua yang dimiliki Madrasah yang terletak di dekat pasar sapi ini. Gosip-gosip hingga berita miring hanya sebuah angin belaka yang berusaha menjatuhnya sekolah kami. Bagi saya itu tidak penting. Sebenarnya sekolah dimana saja itu sama saja, yang terpenting adalah bagaimana cara kita untuk bisa belajar secara maksimal dan optimal. Sesuai jargon “Luruskan Niat Optimalkan Ikhtiar”. Bukti bahwa kita dapat melampaui mimpi dan mewujudkannya menjadi kenyataan. Salam MANTASA GREEN. (nizam/tim).


0 Response to "Profil MAN Tulungagung 1 : Dekat Pasar Sapi Tapi Berjuta Prestasi !"

Post a Comment